6 Dewan Pimpinan Cabang – DPC PDI Perjuangan di Kalbar mulai mempersiapkan diri, menjelang agenda Pemilukada serentak di 6 Kabupaten bulan Mei mendatang. Diantaranya DPC PDI – P Kabupaten Ketapang yang telah membuka pendaftaran sejak November tahun lalu dan telah menjaring 5 pasangan calon bupati dan wakil bupati. Ditemui wartawan di sela - sela Rapat Kerja Daerah – Rakerda PDI – P ke IV se Kalbar Selasa siang di Kapuas Palace Hotel (12/01/2009)` Ketua DPC PDI – Perjuangan Kabupaten Ketapang, Ramses JP. Sitorus mengatakan, “2 pasangan calon berasal dari internal partai sedangkan 3 pasangan lainnya dari kalangan birokrat dan profesional. Seluruh pasangan calon yang masuk dalam penjaringan, kemudian direkomendasikan ke DPD PDI – P Kalbar dan selanjutnya menunggu keputusan Dewan Pimpinan Pusat untuk menetapkan salah satu pasangan.
Di tempat yang sama` Ketua DPD PDI – Perjuangan Provinsi Kalbar Corrnelis MH. Mengakui,” pihaknya memprioritaskan pasangan calon dari internal partai, namun juga menjajaki kemungkinan membentuk koalisi dengan partai lain. Sebab` di luar Kabupaten Ketapang dan Bengkayang, PDI – Perjuangan tidak memenuhi persyaratan untuk mengusung pasangan calon dari internal partai.
Selanjutnya Cornelis MH. mengatakan, “ tidak menutup kemungkinan ada kader PDI – Perjuangan, yang diusung partai lain untuk maju dalam agenda pemilukada di 6 daerah. Namun` bagi pasangan calon yang ditetapkan untuk maju dan berasal dari luar partai, maka harus mengungurkan diri dari keanggotaan partai lama dan bersedia menjadi bagian dari Keluarga Besar PDI Perjuangan. Begitu pula calon yang berasal dari kalangan birokrat, juga harus mengundurkan diri sebagai Pegawai Negeri dan selanjutnya menjadi kader PDI Perjuangan.
0 comments:
Posting Komentar