Rabu, 16 Desember 2009

RAPAT KOMINDA BAHAS PENCURIAN BATU BARA

Pertemuan antara sejumlah instansi pada Rapat Komunitas Intelijen Daerah – Kominda tingkat Provinsi Kalbar Selasa (15/12/2009), membahas berbagai masalah krusial yang terjadi di daerah. Selain membicarakan persiapan pemilu kada di 6 kabupaten tahun 2010 mendatang, pertemuan kali ini juga membahas isu pencurian batubara di Kabupaten Sintang. 
Ditemui seusai memimpin rapat Kominda di kantor Gubernur Kalbar, Assisten I Sekretaris Daerah Ignatius Lyong mengatakan, pihak TNI di wilayah perbatasan kembali mengungkapkan adanya indikasi pencurian tambang batubara, dengan modus operandi melalui terowongan di kaki bukit yang menghubungkan Kecamatan Ketungau Hulu di Kabupaten Sintang dengan negara bagian Serawak Malaysia Timur. 
Lyong mengaku sebenarnya telah lama mendengar isu tersebut, bahkan ketika masih menjabat sebagai Penjabat – (Pj) Bupati Sintang tahun 2005 lalu. Namun` sejauh mana kebenarannya, masih belum diketahui secara pasti, sehingga perlu ditindaklanjuti lebih lanjut, dengan menyerahkan sepenuhnya pada instansi terkait.
Lyong menegaskan, Kominda merupakan wadah sejumlah instansi yang memiliki satuan intelijen, baik di tingkat Provinsi maupun Kabupaten Kota. Diantaranya ; institusi Kejaksaan, Kepolisian, TNI dan Imigrasi, dengan menyikapi berbagai isu aktual, sebagai langkah antisipasi dini terhadapkemungkinan gangguan stabilitas daerah.           

0 comments:

Posting Komentar