Sabtu, 22 September 2012

PASANGAN MB GAUNGKAN ISU PKR DI HARI TERAKHIR KAMPANYE

Isu pembentukan Provinsi Kapuas Raya (PKR) tidak hanya digaungkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Morkes Effendi – Burhanuddin A. Rasyid di belahan timut Kalbar, tetapi juga di bagian barat.

Terbukti isu sentral kampanye pasangan nomor urut 3 ini dalam 2 hari terakhir di Kabupaten Kubu Raya dan Kota Pontianak tetap mengangkat masalah pemekaran PKR.

Seperti dalam kampanye terakhir di Pontianak Convention Centre (PCC) Minggu (16/09/12), Morkes kembali menegaskan pentingnya pembentukan daerah otonom baru setingkat provinsi di timur Kalbar, yang mencakup Kabupaten Sanggau. Sekadau, Sintang, Melawi dan Kapuas Hulu.

Menurutnya pemecahan provinsi Kalbar menjadi 2, bukan hanya mempercepat pembangunan di timur Kalbar, melainkan provinsi induk.

Sedangkan, Burhanuddin A. Rasyid menjanjikan dalam 1 minggu semua persyaratan administrasi usulan PKR bakal selesai, jika mereka terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur Kalbar. Jadi tidak ada alasan bagi masyarakat untuk memilih kandidat lain, mengingat komitmen paangan nomor 3 untuk memperjuangkan PKR sudah jelas.

Selain itu, Burhanuddin juga menjanjikan sertifikasi guru sebanyak 10.000 setiap tahun, sebagai upaya untuk meningkatkan kwalitas pendidikan di Kalbar. Mengingat pendidikan merupakan titik awal pembentukan SDM yang berkualitas.

Sementara itu, mantan Ketua DPP Partai Golkar Akbar Tanjung mengaku mengenal Morkes – Burhan, sebagai sosok yang konsisten dalam memperjuangkan kepentingan rakyat banyak. Oleh karena itu, dirinya mempercayakan terbentuknya PKR kepada pasangan nomor 3, sekaligus meyakini usulan tersebut dapat terealisasi jika keduanya mendapat kepercayan untuk memimpin Kalbar.

Pada kesempatan itu, anggota DPR RI asal Kalbar, Sukiman juga menilai bahwa pembentukan PKR merupakan suatu yang urgens, sebagai solusi untuk mengatasi berbagai persoalan yang menggelayuti belahan timur Kalbar.

Pasangan Morkes – Burhan kemarin siang mengakhiri kampanye terbuka di lapangan Jungkat kecamatan Siantan Kabupaten Pontianak. Lebih dari 5.000 warga memadati lapangan untuk mendegarkan orasi politik sejumlah tokoh nasional yang menjadi jurkam, guna memperkuat kemenangan pasangan nomor 3 dalam Pemilukada Kalbar 2012. Isu utama masih seputar PKR.

Untuk memeriahkan acara kampanye, pihak panitia mengadakan hiburan musik dengan menampilkan raja dangdut Rhoma Irama dan Soneta Group.

0 comments:

Posting Komentar