Rabu, 21 Maret 2012

Gubernur stressing masyarakat Sintang

Gubernur Kalbar Cornelis MH. mengingatkan seluruh elemen masyarakat Sintang untuk tetap menjaga dan memelihara stabilitas keamanan daerah, terlebih menjelang perhelatan akbar Pemilihan Gubernur September mendatang.

Hal itu disampaikan Cornelis saat memberikan sambutan dalam Musrenbang Kabupaten Sintang tahun 2012 Selasa (20/03/12).

Secara khusus Cornelis menitipkan pesan kepada para tokoh masyarakat dan tokoh adat untuk disampaikan kepada seluruh masyarakat, agar tidak mempercayai berbagai isu yang disebarkan oleh pihak tak bertanggungjawab, terlebih yang mengarah pada sentimen keagamaan.

Sebab, pasca insiden bentrokan antara FPI dan sekelompok mahasiswa di Kota pontianak beberapa hari lalu, begitu banyak beredar isu melalui SMS dan BBM yang bernada provokatif.  
Bahkan, aksi provokasi juga merambah ke dunia maya melalui situs jejaring sosial, dengan menebar kebencian kepada kelompok atau golongan tertentu.

Pada kesempatan itu Cornelis juga mengingatkan, bahwa sebagai suatu organisasi, maka keberadaan FPI tidak menjadi masalah, asalkan tetap berjalan seperti yang diatur dalam UU Organisasi Kemasyarakatan.

Apalagi, telah terdaftar secara resmi di daerah, sudah sepatutnya Pemerintah setempat melakukan pembinaan terhadap keanggotaan organisasi tersebut. Terkecuali organisasi bersangkutan melakukan sesuatu yang melanggar hukum maka perlu diambil tindakan, tetapi penanganannya tetap oleh lembaga penegak hukum.  

0 comments:

Posting Komentar